Wujud Empati Kapolresta Sambang Duka Kepada Keluarga Korban Penganiayaan

    Wujud Empati Kapolresta Sambang Duka Kepada Keluarga Korban Penganiayaan

    Mataram NTB - Sebagai wujud empati Kapolresta Mataram Kombes Pol Mustofa SIK MH melakukan sambang duka terhadap peristiwa akibat penganiyaan pelaku M mengakibatkan meninggalnya atau hilangnya nyawa korban Muhdan, (45), pada Selasa, (07/09) warga Lingkungan Taman, Kelurahan Pagesangan Timur Kecamatan Mataram Kota Mataram. 

    Di dampingi oleh   Kapolsek Pagutan Iptu I Putu Sastrawan SH,   Bhabinkamtibmas Pagesangan Timur Aiptu Sabarudin, Kepala Lingkungan Taman Abdul Jalil dan keluarga Almarhum Muhdan, KBP Mustofa menyampaikan  atas nama Bapak Kapolda NTB dan atas nama pribadi ikut berbelasungkawa atas musibah yang terjadi semoga almarhum tenang, keluarga tabah dan sabar atas musibah ini, kami dari kepolisian menghargai memberikan jaminan kepastian hukum akan tetap memproses sesuai prosedur, ucap KBP Mustofa.

    Kami dari Kepolisian atau saya sendiri tidak akan memihak siapapun, kita akan proses, dan sudah kita lakukan penangkapan, berikut perkembangan Kasus kami akan tetap memberikan informasi kepada keluarga, ungkap KBP Mustofa.

    Kami juga sudah berkordinasi dengan pihak pemerintahan dinas sosial untuk kelanjutan keluarga almarhum, dan kejadian yang sudah terjadi agar keluarga memberikan kepercayaan kepada pihak berwajib untuk proses hukumnya.

    Mari kita bersama-sama menjaga kondusifitas keamanan, saya merasakan bagaimana rasanya di tinggal, saya siap 24 jam kalau ada keluarga almarhum mau kordinasi ke kantor atau kekediaman saya, tandas KBP Mustofa.

    Selanjutnya Kapolresta Mataram memberikan bantuan kepada keluarga almarhum dan penyampaian dari pihak keluarga Sdr. Tarmizi saudara almarhum Muhdan mengucapkan terimakasih atas kunjungan Bapak Kapolresta Mataram.

    Sementara itu salah seorang warga Tarmizi menyampaiksn bahwa sebelumnya sudah beberapa kejadian pemukulan atau kejadian pengancaman lainnya yang dilakukan pelaku, kami tidak tahu kendalanya apa tidak di proses, sehingga sampai kejadian adanya korban saudara kami yang begitu sadis banyak luka yang dilakukan pelaku.

    "Kami sudah sering melaporkan beberapa kejadian terkait pelaku, akan tetapi tidak ada tanggapan dari kepolisian, "ungkapnya.

    KBP Mustofa pun menjawab "saya akan mengecek laporan yang telah di lakukan terkait Pelaku, kemungkinan kendalanya tidak ada yang melaporkan ke pihak kepolisian.(Adb)

    mataram
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Dampak Kenaikan BBM, Polresta Bagikan Sembako...

    Artikel Berikutnya

    Residivis Narkoba di Mataram Kembali Tertangkap

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polda NTB Jalin Kerja Sama Dengan Penyedia Jasa Internet
    Tersangka Penusukan Mantan Istri Peragakan 22 Adegan Dalam Reka Ulang Peristiwa
    Jalin Silahturahmi Dengan Masyarakat, Kapolresta Mataram Simakrama Di Pura Parahyangan Pasek
    Ungkap Kasus Narkotika, Polresta Mataram Amankan 17 gram Sabu dan 10 Butir Ekstasi
    Kembali Tim Resmob Polresta Mataram Mengamankan Terduga Pelaku Persetubuhan Anak Dibawah Umur

    Ikuti Kami